5 Cara Alami Menghilangkan Kantong Mata, Biar Terlihat Segar!

Keajaibanalam.com, info kecantikan – Semua orang pasti ingin selalu terlihat fresh. Namun pekerjaan yang menumpuk atau padatnya aktivitas membuat kita kelelahan. Akibatnya akan muncul kantong mata. Tentu saja keberadaan kantong mata membuat kita terlihat tidak nyaman dan kurang sedap saat dipandang.

Berikut 5 cara mengatasi kantong matamu secara alami, yuk ikuti caranya!

1. Gunakan irisan mentimun

Simpan irisan mentimun didalam kulkas setidaknya semalaman sebelum dipakai esok harinya. Letakkan timun pada kedua mata dalam keadaan mata tertutup, kemudian biarkan selama 10-15 menit sambil berbaring. Lakukan ini secara rutin kalau kamu seorang yang diharuskan untuk bergadang.

2. Usapkan kantong teh dingin secara rutin

Tannin pada kantung teh celup akan mengurangi pembengkakan dan perubahan warna lingkar mata. Simpan di dalam kulkas untuk digunakan pagi harinya. Letakkan diatas matamu selama 10-15 menit setiap harinya.

3. Gunakan kentang mentah

Blender kentang yang belum dimasak secara utuh. Ambil segenggam untuk ditaruh dimatamu dan segenggam lagi untuk mata satunya lagi. Biarkan selama 30 menit dan kemudian bilas dengan air hangat.

4. Mengoleskan minyak almond

Vitamin E dari minyak ini akan menetralisir lingkar hitam matamu dan membuat kulitmu lebih cerah. Kamu bisa mengenakannya di pagi hari dan untuk mendapatkan hasil terbaik, kamu9 bisa juga mengoleskan sebelum tidur.

5. Menggunakan sendok beku

Simpan 2 buah sendok besi di dalam freezer sepanjang malam. Cuci mukamu terlebih dahulu dengan air, sebelum menggunakan sendok beku. Gunakan sendok beku tersebut di pagi hari dengan menyentuhkan bagian punggung sendok ke kedua matamu secara tertutup. Tahan terus hingga sendok menjadi hangat.